Kingdom (Animalia)
Phylum (Chordata)
Class (Mamalia)
Ordo (Artiodactyla)
Family (Cervidae)
Genus (Rusa)
Spesies (Rusa Unicolor)
Catatan
· Ciri-Ciri
Morfologi
Spesies yang umum memiliki ciri khas tubuh yang
besar dengan warna bulu kecokelatan. Sambar dapat tumbuh setinggi 102 cm dengan berat sekitar 546 kg. Jantan dewasa dapat
memiliki berat sekitar 90-125 kg, sedangkan betina dewasa memiliki berat 80-90
kg.
Rusa jantan memiliki ciri
khas berupa tanduk yang dapat tumbuh hingga satu meter yang uniknya akan lepas
sekitar setahun setelah tumbuh. Kemudian, tanduk itu akan tumbuh lagi seperti
pertama kali. Umumnya sang jantan lebih soliter atau suka menyendiri
dibandingkan betina yang lebih suka berkelompok bersama betina lain dan
anak-anak mereka.
· Habitat
Rusa Sambar hidup
di wilayah hutan, sabana, semak belukar, padang rumput, dan lahan basah (pedalaman)
· Peranan
Peranan rusa
sambar yaitu menyebarkan benih saat mereka mencari makan, memberikan kontribusi
penting bagi hewan karnivora sebagai sumber makanan dan menghasilkan kotoran
yang kaya akan zat kimia baik untuk tanah.
· Persebaran
(Sumber: Timmins, R., Kawanishi, K., Giman, B, Lynam, A., Chan, B., Steinmetz, R., Sagar Baral, H. & Samba Kumar, N. 2015)
Rusa Sambar
berasal dari Wilayah Asia dan Asia Tenggara termasuk Bangladesh, Bhutan, Nepal,
Sri Lanka, Taiwan, China, India; Indonesia (Sumatra); Laos, Malaysia, Myanmar,
Brunei Darussala, Kamboja, Thailand; Vietnam.
· Status Konservasi
Rusa Sambar termasuk dalam kategori "Vulnerable"
atau "Rentan Terancam" oleh IUCN (International Union for
Conservation of Nature), berarti
mereka dianggap terancam namun belum tentu terancam punah. Mereka
terancam punah diakibatkan oleh perburuan liar dan habitat yang di rusak oleh
manusia.
Raihana Mutamimah
Member