Kingdom (Animalia)
Phylum (Chordata)
Class (Mamalia)
Ordo (Karnivora)
Family (Canidae)
Genus (Canis)
Spesies (Canis lupus)
Catatan
·
Ciri-Ciri Morfologi
Serigala memiliki Indra
yang tajam, gigi
taring yang besar , rahang yang kuat , dan
kemampuan mengejar mangsa dengan kecepatan 60 km (37 mil) per jam. Serigala
ini memiliki ukuran yang bervariasi terutama berdasarkan lokasi geografis,
dengan populasi di selatan umumnya lebih kecil daripada populasi di
utara. Panjang tubuh total, dari ujung hidung hingga ujung ekor, berkisar
antara 1000 hingga 1300 mm pada jantan, dan 870 hingga 1170 mm pada
betina. Panjang ekor berkisar antara 350 hingga 520 mm. Serigala jantan
memiliki berat 30 hingga 80 kg, dengan rata-rata 55 kg, betina dapat memiliki
berat 23 hingga 55 kg, dengan rata-rata 45 kg. Tinggi badan (diukur dari
pangkal telapak kaki hingga bahu) umumnya berkisar antara 60 hingga 90
cm. Jarak antar gigi taringnya sekitar 4 cm.
·
Habitat
Serigala
hidup di wilayah hutan, semak belukar, padang rumput, lahan basah (pedalaman),
daerah berbatu (misal: tebing pedalaman, puncak gunung)
·
Peranan
Sebagai predator puncak
dan berperan penting dalam mengatur populasi hewan mangsanya.
· Persebaran
(Sumber: Boitani, L., Phillips, M. & Jhala, Y. 2023)
Serigala
tersebar di wilayah Amerika, Kanada, Eropa termasuk Belgia, Bosnia and Herzegovina,
Finlandia, Greece, Kroasia, Rusia, dan Asia termasuk Kazakhstan, Azerbaijan, China,
Jepang, Korea.
·
Status Konservasi
Serigala terdaftar dalam spesies resiko rendah (Least
Concern) oleh IUCN (International Union for Conservation of Nature).
Yohana Arta Meviandhalani Hakim
Member